Cegah Penyebaran Covid-19,KBR Den Gegana Brimob Banten Semprotkan Disinfektan di Merak -->

Cegah Penyebaran Covid-19,KBR Den Gegana Brimob Banten Semprotkan Disinfektan di Merak

Senin, 27 April 2020, April 27, 2020
>


HARIANMERDEKA. ID, Cilegon - Upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona (Covid-19) di Banten terus dilakukan oleh Kepolisian Daerah (Polda) Banten.

Dalam hal ini, Satbrimob Polda Banten yang masuk ke dalam gugus tugas percepatan penanganan virus Corona di Banten terus melakukan upaya preventif dengan menyemprotkan cairan disinfektan, Senin (27/04).

Kapolda Banten Irjen Pol Agung Sabar Santoso melalui Komandan Satuan Brimob Polda Banten AKBP Dwi Yanto Nugroho menjelaskan bahwa pihaknya sampai saat ini masih terus melakukan penyemprotan disinfektan di berbagai tempat.

"Untuk hari ini, personil KBR Den Gegana Brimob Banten yang dipimpin oleh IPTU Lili Suhaeli dan 3 orang personil KBR Detasemen Gegana Satbrimobda Banten lainnya melakukan penyemprotan disinfektan di lingkungan ASDP Merak dan Kantor Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Pelabuhan Penyeberangan Merak Banten," terang Dwi Yanto.

"Kegiatan ini bertujuan untuk meminimalisir penyebaran virus Corona (Covid-19) yang saat ini menjadi pandemi. Ini merupakan satu bentuk peduli Brimob kepada masyarakat yang juga sesuai dengan arahan Kapolri dan Dankor Brimob," jelas Dwi Yanto.

Semantara itu Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi saat di konfirmasi melalui sambungan telepon menjelaskan tentang antisipasi penangkalan virus Covid-19. Dirinya menghimbau tegas kepada masyarakat agar ikut serta memerangi dan menjalankan maklumat yang sudah ditentukan oleh pemerintah dalam pencegahan dan antisipasi Virus Corona yang saat ini sedang mewabah wilayah di sekitar kita.

"Mari kita budayakan sedia payung sebelum hujan, jangan keluar rumah untuk mengurangi kontak dengan kerumunan, jaga kebersihan, cuci tangan sebelum dan sesudah aktivitas, selalu menggunakan disinfektan agar kita terhindar dari wabah virus Covid-19 yang saat ini mewabah di daerah kita", tutup Edy Sumardi. (Ed)

TerPopuler