Gandeng Wartawan, Humas Polda Banten Bagikan Ratusan Takjil dan Masker Gratis -->

Gandeng Wartawan, Humas Polda Banten Bagikan Ratusan Takjil dan Masker Gratis

Kamis, 29 April 2021, April 29, 2021
>

 



HARIANMERDEKA. ID, Serang- Humas Polda Banten bersama sejumlah wartawan Polda Banten membagikan takjil dan masker gratis kepada pengendara dan masyarakat di lampu merah Ciceri, Serang, Banten Kamis (29/04).


Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kabidhumas Kombes Pol Edy Sumardi Priadinata,S.I.K.,M.H, didampingi Kaur Penum AKP engking yudhiana bersama Bahtiar Rifa'i wartawan media detik.com dan rekan-rekan forum wartawan Polda Banten 


"Kami hari ini Bersama rekan-rekan Forum wartawan Polda Banten membagikan takjil serta masker gratis kepada masyarakat yang masih diperjalanan, dan Masyarakat yang membutuhkan sepanjang jalan lampu merah Ciceri, Serang, Banten ," Kata Edy Sumardi.


Lebih Lanjut Edy Sumardi menyampaikan Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Polda Banten terhadap masyarakat di bulan Ramadhan


"Ada ratusan paket takjil dan masker yang kita bagikan secara gratis. Dan Alhamdulillah antusias masyarakat sangat baik, setiap hari Polda Banten dan Polres membagikan takjil, makanan serta Baksos sembako kepada masyarakat" Ujar Edy sumardi


Kedekatan yang begitu manis dan keakraban yang luar biasa ditunjukkan oleh sosok komandan yang memang dikenal sangat merakyat itu, tak pernah henti senyuman dan sapaan kepada pengguna jalan ia lontarkan, 


"pembagian takjil bersama forum wartawan ini sebagai bentuk sinergitas dan sebagai wujud penguatan manajemen media, kami juga menghimbau masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan." Tutup Edy Sumardi. (Am). 

TerPopuler